Jakarta, Sayangi.com – Presiden Terpilih Republik Indonesia Prabowo Subianto memuji doa bernuansa politik mengenai posisi kabinet mendatang yang disampaikan Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR RI Saleh Partaonan Daulay saat Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) partai tersebut.
“Saudara Saleh Daulay yang tadi memimpin doa, doa politik yang kreatif sekali itu, kalau orang Medan bilang ‘Masuk itu barang’,” ucap Prabowo dalam sambutannya pada Workshop dan Rakornas PAN Pemenangan Pilkada 2024 di Jakarta, Kamis malam.
Prabowo mengatakan PAN ialah partai yang setia dengan dirinya selama 15 tahun. Selama bekerja sama dengan PAN, Prabowo menyebut partai itu tidak pernah meminta mahar, sama halnya dengan Partai Gerindra yang ia pimpin.
“Ada satu kesamaan Gerindra dan PAN. Mungkin kita ini punya nilai-nilai yang aneh, tidak pernah kita minta mahar dari siapa pun. Justru yang minta mahar kepada kita, sering yang paling tidak setia. Jadi, Pak Daulay ini memang doanya luar biasa,” ucap Prabowo.
Adapun Daulay, ketika memimpin doa di awal acara, mengatakan bahwa PAN merupakan partai yang paling setia, loyal, teguh, dan konsisten untuk mendukung Prabowo Subianto agar menjadi Presiden RI.
PAN berkomitmen untuk mendukung Prabowo pasca-kemenangan yang telah diraih. Oleh karena itu, kata dia, PAN akan sangat bergembira jika diberi kesempatan untuk bersama-sama dengan Prabowo melanjutkan pembangunan Indonesia.
Di samping itu, Daulay mengatakan pihaknya meyakini Prabowo telah berencana untuk memberikan beberapa posisi di kabinet mendatang kepada kader PAN. Namun, PAN berdoa agar Prabowo memberikan lebih banyak posisi dari yang diperkirakan.
“Sebagai insan yang beriman, tentu hal itu sangat kami syukuri. Namun demikian, kami tentu akan lebih berterima kasih dan bersyukur lagi andai kata amanah yang diberikan kepada kami bisa lebih banyak dari apa yang kami perkirakan selama ini,” kata dia.
Dalam doa tersebut, Daulay juga mengatakan PAN yakin bisa menunaikan tugas negara dalam rangka membangun masyarakat dengan lebih mudah jika dilaksanakan bersama dengan Prabowo.
“Ya Allah, Ya Tuhan kami, kami juga meyakini dan mempercayai bahwa Bapak Prabowo Subianto sangat mencintai PAN. Untuk itu, Ya Allah, bukakanlah pintu hati Bapak Prabowo Subianto agar tetap teguh berkomitmen berjuang bersama dengan Ketua Umum yang kami cintai,” ujar Daulay.